26 October 2013

Jangan Dandan Seperti ini ke Kantor

Secara umum, ada etika busana kerja yang harus diikuti di setiap kantor. Bila dilanggar, maka yakinlah bahwa Anda akan jadi pusat perhatian, atau bahkan teguran dari atasan. Nah, agar hal tersebut tak terjadi, berikut ada aturan berdandan yang jangan sampai Anda langgar bila hendak bekerja ke kantor.

Magforwomen melansir dandanan yang jangan sampai Anda lakukan saat hendak bekerja, seperti berikut ini:

Pakaian terbuka dan minim

Anda pastinya ingin rekan kerja dan atasan menilai kemampuan Anda bekerja, profesionalitas, dan bukan pakaian minim Anda, kan? Jadi hindari memakai busana kerja yang terlalu minim, terbuka, dan tak sopan lainnya.  Misalnya busana dengan belahan dada terlalu rendah, rok mini, atau gaun yang menarik perhatian lainnya.

Make up berlebihan

Mengenakan make-up tentu dapat menambah kepercayaan diri. Namun bila berlebihan, itu bisa jadi bencana. Gunakan saja riasan wajah yang ringan, dan tentunya rapi. Ingat, Anda sedang ke kantor, bukan ke pesta.

Full aksesoris

Hindari mengenakan aksesoris berlebihan saat ke kantor. Walau Anda menyukai perhiasan dan tampilan blink-blink, tetapi kenakan saja aksesoris minimalis yang Anda miliki. Misalnya jam tangan, gelang kecil, serta cincin dan ikat ikat pinggang atau kalung yang sesuai dengan busana kerja Anda.

Sandal jepit

Memakai sandal jepit ke kantor adalah pelanggaran etika. Memang Anda tak harus selalu mengenakan sepatu ber hak tinggi, namun usahakan untuk selalu memakai sepatu untuk kesan formal.

Warna-warni norak

Jangan gunakan warna-warna yang bertabrakan dan berkesan norak. Bila Anda pandai memadu padan busana dengan warna terang dengan warna kalem, maka tak ada salahnya dicoba. Namun pastikan paduan warna tersebut tak terkesan norak.

Sumber: Sidominews
Sent from my AXIS Worry Free BlackBerry® smartphone

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. Lifestyle - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Blog Bamz